Beritaantara.com, Banyuwangi – Di tengah kondisi pandemi ini membuat lebih banyak aktivitas diakukan rumah, salah satunya di dunia pendidikan.
Beberapa bulan terakhir masih dilakukan pembelajaran secara daring (online). Namun, pembelajaran daring tentu tidak memaksimalkan para siswa dalam memahami setiyap bab pembelajaran, tentu mereka membutuhkan pendampingan, ujar Lita Suharni, S.Pd selaku wali kelas X di smk Al-Azhar, kecamatan sempu, kabupaten banyuwangi.
“Saya kerap mendatangi siswa-siswi saya untuk pendampingan pembelajaran bersama Umi Fitriyatun selaku guru BK,” tegas Lita suharni yang juga selaku guru mata pelajaran Matematika ini
Untuk membantu siswanya agar tidak ketinggalan mata pelajaran, Lita pun mendatangi rumah para siwa-siswinya, untuk memberikan pendampingan pengajaran materi yang mungkin perlu di terangkan secara langsung. Dalam masa pandemi ini tentu dirinya tetap mematuhi protokol kesehatan saat bertatap muka langsung dengan siswanya, masker beserta hand sanitezer wajib juga dipergunakan siswa-siswinya.
Sambung, kepala sekolah smk Al-Azhar sempu Sugeng Hari Wibowo S.kom saat ditemui, “saya berharap dengan adanya pendampingan secara door to door dapat membantu siswa-siswinya agar tidak ketinggalan mata pelajaran serta siswa – siswi tetap aman nyaman dan sehat dalam mengikuti proses belajar mengajar ditengah pandemi ini.”
Lita juga mengatakan, aktivitas ini ia lakukan hampir setiap hari, setiap harinya ia mengunjungi sekitar 5 rumah siswa, dan jarak yang ia tempuh pun bervariasi, yang paling jauh ia datangi diantaranya di daerah Temuguruh dan Gendoh yang berjarak sekitar 10 kilometer dari sekolah.
“Yang saya lakukan ini demi kewajiban seorang guru dalam mencerdaskan generasi bangsa di masa yang akan datang, untuk meraih cita – cita” ujar Lita suharni. (NADYA//DANI)