Malang,BeritaAntara.com– Dalam rangka menyemarakkan HUT RI ke-77, Divif 2 Kostrad gelar berbagai perlombaan yang dimeriahkan oleh seluruh keluarga besar satuan dalam Madivif 2 Kostrad diantaranya Prajurit, Persit dan anak-anak yang dilaksankan di Lapangan Penegak Sapta Marga Madivif 2 Kostrad. Singosari, Malang. Rabu (17/08).
Untuk HUT RI ke-77 kali ini, banyak kelonggaran bagi masyarakat Indonesia untuk melakukan berbagai kegiatan diluar ruangan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya karena dampak Covid 19. Tidak hanya Upacara peringatan HUT RI saja, disisi lain juga banyak kegiatan yang bisa menyemarakkan HUT RI ke-77 di tahun ini, diantaranya mengadakan berbagai perlombaan.
Tujuan satuan Divif 2 Kostrad mengadakan perlombaan dalam rangka menyemarakkan HUT RI ke-77 ini, untuk memupuk jiwa korsa antar prajurit sekaligus sebagai ajang silaturahmi dan menjalin kekompakan Keluarga besar Divif 2 Kostrad.
Dandenpal Divif 2 Kostrad Mayor Cpl Usman Santoso, S.E., M.Han., selaku Koordinator dan penanggung jawab dalam kegiatan lomba tersebut menjelaskan, “Beberapa perlombaan yang akan dilaksanakan diantaranya, prajurit : lomba balap karung, lomba bakiak, lomba tarik tambang, lomba panjat pinang. Persit : lomba merias suami dengan mata tertutup, lomba joget bola dengan suami, lomba pindah sarung dan lomba pindah tepung estafet. Kemudian untuk anak-anak : lomba balap kelereng pakai sendok, lomba makan kerupuk, lomba memindahkan belut antar ember, lomba memasukkan paku dalam botol dan lomba mencabut koin dengan gigi,” ungkapnya.
Seiring berjalannya perlombaan, Group Band Vicadha juga ikut memeriahkan acara tersebut. Berbagai alunan musik yang dimainkan membuat para peserta lomba menjadi lebih semangat saling bersaing antar personel untuk menjadi pemenang. Bahkan perlombaan ini pun juga diikuti dan dimeriahkan oleh Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han), yang didampingi Ibu Ketua Persit KCK Divif 2 PG Kostrad Ibu Sinta Syafrial serta para Pejabat Teras Madivif 2 Kostrad.
Disisi lain, ditemui di tempat perlombaan, Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han)., mengucapkan rasa haru dan senang melihat seluruh Personel baik dari prajurit, persit dan keluarganya ikut serta berkumpul di area perlombaan dan ikut melaksanakan perlombaan dengan semangat yang berkobar. Ini menandakan bahwa satuan Divif 2 Kostrad merupakan Satuan Yang Terbesar dan Terkuat,” pungkasnya.
(Putra)