Innalillahi wa inna ilahi roji’un, Malang Kabupaten berduka, malam ini kabar duka datang dari Bululawang, Kabupaten Malang.
Salah satu Pengurus Rais Syuriah Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Malang sekaligus pengasuh lembaga pendidikan Pondok Pesantren Al Munawwariyyah di Desa Sudimoro, Bululawang, Kabupaten Malang wafat.
Rais Syuriah PCNU Kabupaten Malang, Kiai Maftuh wafat sekitar pukul 22.30 WIB, di Pondok Pesantren Al-Munawwariyyah, Desa Sudimoro, Kecamatan, Bululawang, Kabupaten Malang.
Dwi Hari Cahyono, S.Hut. Dirut Administrasi PD Jasa Yasa yang merangkap sebagai Plt.PD Jasa Yasa, menuturkan KH.M.Maftuh sebagai pejuang dalam pergerakan pesantren dan menjadi rujukan pondok pesantren lain di Indonesia ini. Lewat tangan dingin beliau pondok Al Munawariyah berkembang pesat dan menjadi tujuan utama satri untuk menghafal Al quran.
“Keluarga Kiai Maftuh memang tergolong usratul huffadz, yaitu keluarga para penghafal Aquran” Tandas Dwi.
“Kami keluarga besar PD Jasa Yasa Kabupaten dan masyarakat Malang Kabupaten merasa kehilangan atas wafat beliau”
“Selamat jalan menghadap Allah SWT KH. Maftuh semoga kami bisa menjalankan nasehat kyai selama ini, Do’a kami mengiringi Kyai.” Pungkas Dwi, yang juga Mahasiswa Pasca sarjana Unisma ini.