Home / Fokus / DESA PAGER GELAR KHOTMIL QUR’AN, RUTINAN

DESA PAGER GELAR KHOTMIL QUR’AN, RUTINAN

Pasuruan,BeritaAntara.com

Kepala Desa pager kecamatan purwosari kabupaten pasuruan bpk durrajak menggelar Khotmil Qur’an, yang dimulai pukul 07:30 WIB di aula Balai desa pager jum’at (11/03/2022).

Pembacaan Al-Qur’an dihadiri oleh para perangkat desa dan juga kapolsek purwosari Akp safiudin yang di dampingi oleh provos M.Soleh, Ustadz serta warga sekitar Desa pager

Giat diawali dengan pembukaan serta sambutan dari kepala desa pager dan dilanjutkan Do’a pembukaan Khotmil Qu’ran diteruskan pembacaan Al-Qur’an per Juz oleh perangkat desa serta anggota polsek yang ikut hadir dalam acara khotmil qur’an.

Kapolsek purwosari Akp safiudin menyampaikan bahwa kegiatan digelar rutin perbulan, setiap jum’at manis guna meningkatkan keimanan serta mendoakan keselamatan warga kecamatan purwosari khususnya desa pager dan juga keselamatan seluruh masyarakat, juga agar Pandemi Covid-19 segera berakhir supaya masyarakat bisa beraktiviatas secara normal seperti semula

“Giat ini rutin di lakukan perangkat desa pager setiap hari jum’at manis, tujuannya meningkatkan keimanan, serta mendoakan masyarakat khususnya desa pager dan seluruh masyarakat, sekitar agar selalu sehat dan tetap dalam lindungan allah swt” Tegasnya

kapolsek purwosari merasa sejuk dalam pencerahan, tentang keutamaan Khataman Al-Quran.

“Setiap umat muslim selalu dianjurkan untuk senantiasa membaca kitab Suci Al-Qur’an, selain mendapat pahala dari Allah SWT, membaca Al-Qur’an juga merupakan upaya untuk mencapai kelapangan hidup agar terhindar dari segala kesempitan,” Tambah kapolsek

Sedangkan untuk umat muslim yang suka membaca Al-Qur’an memiliki keistimewaan seperti, kelak malaikat memohonkan ampun, kelak diberikan syafaat di hari kiamat, diberi ketenangan dan membaca Al-Qur’an adalah amalan yang dicintai Allah SWT,” tutup durrajak kades pager

(Putra – Nadya)

About admin

Check Also

“kami tidak berhak memeriksa Forensik kriminal”, Hakim tetap Meng-SAH kan Tes DNA dan vonis 18tahun penjara

Malang,BeritaAntara.com- Sidang pembacaan putusan kakak dan adik kasus pencurian dan pembunuhan terhadap lansia di Kecamatan …

error: Content is protected !!