Home / Business / Menyiapkan Libur Panjang Akhir Pekan, Staycation di Fave Hotel Malang Jadi Pilihan Utama

Menyiapkan Libur Panjang Akhir Pekan, Staycation di Fave Hotel Malang Jadi Pilihan Utama

Malang,BeritaAntara.com – Semakin hari Kota Malang semakin menyenangkan untuk dinikmati. Suasana yang sudah kondusif sekarang ini mendukung banyak orang untuk merencanakan aktivitas luar rumah menikmati indahnya kota, salah satunya adalah Staycation. Ya, menginap di hotel sembari menikmati beberapa fasilitas yang ditawarkan seakan menjadi agenda wajib untuk beberapa orang menyambut momen akhir pekan.

Merayakan akhir pekan kurang lengkap rasanya tanpa agenda berlibur bersama keluarga. Selain untuk refreshing, berlibur dapat meningkatkan kemampuan pengetahuan motorik baik untuk anak-anak maupun orang dewasa loh favepeople.

 

Saat ini, traveling atau melakukan perjalanan dengan tujuan relaksasi sudah menjadi suatu kebutuhan.

Traveling dengan tujuan ini biasanya dilakukan dengan mendatangi objek wisata atau tempat yang membuat hati tenang serta sejenak mampu meninggalkan hiruk pikuk rutinitas, apalagi dengan bestie atau sahabat favepeople

 

favehotel Malang kini hadir dengan venue baru yaitu ‘fave family room’ yang sangat cocok menemani istirahat favepeople ditengah-tengah liburan dan perjalanan yang cukup menguras tenaga.

 

Kurang lengkap rasanya ber-vacation bersama besti atau sanak saudara tanpa menginap, dan menyisakan ruang untuk beristirahat.

 

Hotel Manager favehotel Malang, Santy Puspandari mengatakan, favehotel Malang juga menyiapkan harga khusus.

“Tidak harus membayar mahal untuk menikmati program kami, dan pasti lebih terjangkau ketika hendak melakukan split bill dengan besti cukup dengan IDR. 559.000/nett/night,”Ujarnya

 

Santy menambahkan, favehotel Malang mengeluarkan trobosan tipe kamar baru yaitu “fave family room”

 

 

“Yang membedakan fave family Room dengan kamar-kamar kami sebelumnya adalah favefamily room berkapasitaskan untuk 3 orang dan sudah termasuk 3 pax breakfast,” paparnya.

 

Lebih lanjut, Santi memastikan jika pihaknya juga memberikan fasilitas free 2 Cup of Coffee dan 1 gift berupa T-shirt khas favehotel Malang yang sangat menarik.

 

(Nadya | Yan/Putra)

wakaf quran

About admin

Check Also

Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Semeru 2025,polres Batu Fokus pada Edukasi dan Penegakan Disiplin Berlalu Lintas

Batu,BeritaAntara.com– Pagi ini Kapolres Batu, AKBP Andi Yudha Pranata, S.H., S.I.K., M.Si., memimpin pelaksanaan Apel …

error: Content is protected !!